Laga Super Italia adalah ujian awal bagi karier Gian Piero Gasperini sebagai pelatih baru Inter Milan. Meski tahu laga itu tak mudah namun Gasperini bertekad meraih trofi di awal musim ini.
Gasperini yang selama kariernya hanya menangani klub-klub semenjana dan menanjak namanya di Genoa, diberi tugas berat saat ditunjuk sebagai pelatih baru Il Nerazzurri menggantikan Leonardo.
Belum lama memegang tim, Gasperini sudah mendapat gangguan berupa rumor media seputar masa depan beberapa pemain intinya khususnya Wesley Sneijder, yang sampai Inter akan berduel dengan AC Milan besok, masih berseliweran.
Terakhir menyoal penampilan Inter di pramusim yang masih belum optimal terkait para pemain masih belum seratus persen memahami taktik 3-4-3 milik Gasperini, yang terhitung jadul untuk sepakbola saat ini.
Maka laga di Bird Nest Stadium besok kontra Milan adalah ujian maha penting bagi Gasperini. Seperti apa pelatih berambut putih itu menilai laga ini?
"Ini adalah titik awal bagiku namun masih ada banyak langkah yang harus diambil. Kami punya banyak tujuan yang akan dicapai bersama," aku Gasperini seperti dilansir situs resmi klub.
Musim lalu Inter kalah dua kali dari Milan yakni 0-1 dan 0-3. Kini Gasperini harus bisa memberikan kemenangan di laga besok, jika tidak mau kursinya digoyang terus sepanjang musim.
"Aku pikir tidak begitu namun kami selalu diamati, bahkan jika kami tidak sedang bagus. Jadi dan aku mencapai tahap ini dengan mengikuti jalur tertentu. Aku tidak hanya muncul dengan tiba-tiba," sambungnya.
"Apa yang ada di depan kami adalah satu laga dan kami akan bermain dengan satu tujuan di pikiran kami, lalu masih ada waktu membangun tim untuk musim baru. Kami sangat ingin bermain di sini dan memenangi Piala Super ini," tuntasnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar